MOBILE DEVICE

Posted by anggara.wintang.r on Sep 28, 2014 in Uncategorized |

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

enterprise-mobile-devices-20113

Siang semua 😀 Halo apa kabar?? Lagi pada ngapain nih??? Gimana malam minggu kalian kemarin menyenangkan?? Hahaha. Yang menjalankan pasti menyenangkan 😀 Yang tidak menjalankan karena nggak punya cewek/cowok, nggak usah galau. Sebagai gantinya, mampir sini gih, baca baca hehe. Oke langsung saja, kali ini saya aka membahas tentang Mobile Device. Apa itu Mobile Device?? Sebuah peranti bergerak atau dalam bahasa inggris di sebut Mobile Device juga dikenal sebagai peralatan telepon genggam, peralatan sebagai peralatan genggam, komputer genggam, palmtop atau hanya alat genggam adalah sebuah peralatan komputer seukuran kantong, yang memiliki layar tampilan dengan masukan sentuhan atau papan ketik mini. Untuk pembantu digital pribadi (PDA) masukan dan keluaran digabungkan ke dalam sebuah antarmuka layar sentuh. Telepon cerdas (smartphone) dan PDA sangat populer di antara orang-orang yang membutuhkan bantuan dan kenyamanan komputer konvensional. Pembantu digital perusahaan dapat memperluas fungsi yang tersedia untuk pengguna bisnis dengan menawarkan layanan pengambilan data terpadu seperti pembaca kode palang, RFID, dan kartu pintar.

MACAM-MACAM MOBILE DEVICE

A. Mobile Computers :

– Notebook PC

– Ultra-Mobile PC

– Handheld PC

– Personal Digital Assistant/ Enterprise Digital Assistant

– Graphing Calculator

– Pocket Computer

B. Handheld Game Console :

– Nintendo DS (NDS)
– Game Boy, Game Boy Color
– Game Boy Advance
– Sega Game Gear
– PC Engine GT
– Pokemon Mini
– NeoGeo Pocket, NeoGeo Color
– Atari Lynx
– Pandora
– GP2X/ GP32
– Gizmondo
– PlayStation Portable (PSP)
– N-Gage
C. Media Recorders :

– Digital Still Camera (DSC)
– Digital Video Camera (DVD atau Digital Camcorder)
– Digital Audio Recorder

D. Media Players/ Displayers :
– Portable Media Player
– E-book Reader

E. Communication Devices :
– Mobile Phone
– Cordless Telephone
– Pager

Nah, kali saya akan membahas tentang Mobile Phone (Smartphone), Digital Camera, Ebook Reader dan  Portable Media Player.

1. Smartphone

smartphones_rect

Smartphone atau telepon cerdas adalah sebuah telepon genggam yang mempunyai kemampuan tinggi serta fungsi yang menyerupai komputer. Smartphone termasuk perangkat serbaguna. Smartphone sangat digemari masyarakat seluruh dunia, tak terkecuali masyarakat di Indonesia. Digemarinya smartphone ini bukan tanpa alasan, sebab smartphone memiliki berbagai fitur yang menarik. Smartphone sangat berguna untuk orang-orang sibuk dalam masyarakat modern.

Ponsel pintar di Indonesia sendiri memiliki segmentasi yang secara umum bisa dikelompokkan menjadi 3 kelas berdasarkan level harga dan spesifikasinya, yaitu:

1. Smartphone kelas atas (high end)

2. Smartphone kelas menengah (middle level)

3. Smartphone kelas bawah (entry level)

Contoh beberapa vendor yang digemari di Indonesia :
– Apple dengan produk andalannya iPhone

– Samsung dengan jajaran seri smartphone Galaxy S dan Galaxy Note

– HTC dengan seri HTC One

– LG dengan seri Optimus G dan L9

– Nokia dengan seri Lumia 9XX

– Blackberry dengan seri Qxx

2. Digital Camera

how-to-use-a-digital-camera-dslr

Kamera digital adalah alat untuk membuat gambar dari obyek untuk selanjutnya dibiaskan melalui lensa kepada sensor CCD (ada juga yang menggunakan sensr CMOS) yang hasilnya kemudian direkam dalam format digital ke dalam media simpan digital. Karena hasilnya disimpan secara digital maka hasil rekam gambar ini harus diolah menggunakan pengolah digital pula semacam komputer atau mesin cetak yang daat membaca media simpan digital tersebut. Kemudahan dari kamera digital adalah hasil gambar yang dengan cepat diketahui hasilnya secara instan, kemudahan memindahkan hasil (transfer), dan penyuntingan warna, ketajaman, kecerahan dan ukuran yang dapat dilakukan dengan relatif lebih mudah daripada kamera manual.

Komponen pada kamera digital :

aaka

Sensor kamera adalah sensor penangkap gambar yang dikenal juga sebagai CCD (Charged Coupled Device) dan CMOS (Complementary Metal Oxide Semiconductor) dan yang terbaru BSI-CMOS (Back Side Illumination CMOS) yang terdiri dari jutaan piksel (MP-mega pixel) lebih. Pada tahun 2013, hampir semua kamera telah menggunakan BSI-CMOS yang lebih irit daya , tetapi dapat menghasilkan gambar yang lebih baik.

3. Ebook Reader

368584-how-to-buy-an-ebook-reader-update

Apa itu ebook? Ebook atau e-book yang merupakan singkatan dari electronic book adalah buku yang disimpan dalam bentuk file dan umumnya berakhiran .pdf dan dapat di-download atau dikirim langsung ke dalam e-mail (electronic mail). E-mail artinya surat elektronik. Ebook sama artinya dengan buku elektronik. Dengan ebook, maka jarak tidak lagi jadi masalah, dan buku akan langsung sampai kepada penerima atau pemesan dan bebas ongkos kirim. Jika ebook tersebut gratis, maka ebook tersebut bisa langsung di-download. Jika ebook tersebut berbayar, umumnya pembayaran dilakukan terlebih dahulu barulah bisa di-download atau dikirim ke dalam e-mail. Untuk memperkecil file dan memudahkan download (jika jumlah file banyak), umumnya semua file dikompres (dipadatkan) ke dalam sebuah file dengan akhiran .zip. Untuk menguraikan file (unzip) cukup mengklik ganda file .zip tersebut, Windows XP SP2/ SP3, Windows Vista dan Windows 7 akan membukanya secara otomatis. Selain format .pdf ada juga ebook dengan format .chm, .html, .doc dan lain-lain, tetapi yang umum adalah .pdf. Selain format (akhiran) .zip kemungkinan ada juga format yang lain.
Setelah buku (ebook) selesai di-download, selanjutnya buku dapat dibaca dengan komputer tanpa terhubung ke Internet (offline). Untuk membaca file .pdf dapat digunakan Adobe Reader, Nitro Reader atau program lain yang dapat membaca file .pdf. Adobe Reader atau Nitro Reader dapat di-download di Internet secara gratis. Selain dibaca dengan komputer, ebook juga dapat dicetak ke kertas, sedangkan ukuran kertas dan resolusi pencetakan, tergantung si pembuat ebook. Jika ebook diproteksi dari pencetakan, atau dengan kata lain faslitas pencetakan dimatikan, maka ebook tersebut hanya dapat dibaca dengan komputer, tidak dapat dicetak ke kertas. Jika ebook di-password (diberi kata sandi), maka ebook tersebut hanya dapat dibaca setelah memiliki password (kata sandi) yang dipasang dalam ebook tersebut.
4. Portable Media Player
ViewSonic-MovieBook-VPD550T-Portable-Media-Player
Mungkin kata PMP terasa asing bagi kebanyakan orang. Kebanyakan lebih mengenal dengan sebutan MP3 ata MP4. Oke mari kita bahas. Portable Media Player adalah piranti yang digunakan untuk menyimpan dan memutar media digital.
Data umumnya disimpan dalam cakram keras, mikrokandar (microdrive), atau memori kilat (flash memory). Sebaliknya, pemutar audio portabel analog dapat memutar musik dari pita kaset, atau rekaman. Pemutar audio digital sering dijual sebagai pemutar MP3, bahkan walaupun mendukung format berkas lainnya. Jenis peranti elektronik lain, seperti telepon genggam, tablet PC, dan kamera digital, kadang dimasukkan dalam kategori ini jika memiliki kemampuan untuk memutar media. Akan tetapi, di jaman yang sudah sangat modern seperti ini, Portable Media Player atau PMP sudah banyak ditinggalkan. Seiring dengan semakin cannggihnya perkembangan telepon pintar atau Smartphone. Bagi penggemar musik, tentu alasan lebih memlilih media player sebagai alat untuk mendengarkan musik adalah salah satunya saat kita ingin tenang mendengarkan musik, ingin lebih santai, melepas penat dan stress tanpa ada gangguan panggila masuk atau sms masuk.
f

PMP seperti Ipod Shuffle atau Walkman W Series merupakan salah satu pilihan untuk pencinta musik yang ingin mendengarkan musik sambil berolahraga atau beraktifitas lainnya. Simplicity  dari bentuk nya membuat nyaman tanpa merasa terganggu oleh besar nya Smartphone jaman sekarang dengan layar lebar yang berimbas pada ukuran Smartphone.
Oke sekian dulu artikel dari saya, mungkin kalau ada yang belum jelas silakan di comment saja , semoga setelah membaca artikel ini hidup anda akan bahagia dunia akhirat, amiin 😀 
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

 

Reply

Copyright © 2025 Seputar Dunia Komputer All rights reserved. Theme by Laptop Geek.